Peresmian Gedung Perpustakaan Baru

Gedung ini merupakan bantuan dari Anggota DPR Provinsi yaitu Ibu Ida Nurul Farida

UPGRADING TAHFID GURU

Program Profesionalitas Guru SDIT Nurul Islam

VAKSINASI SDIT NURIS BERSAMA BIN

Program Kesehatan bekerja sama dengan Puskesmas dan Dinas terkait lainnya.

OUTBOND SDIT NURIS

Pembelajaran Melatih Kerjasama, Percaya Diri dan Sportivitas

Kegiatan Puncak Tema

Kegiatan berisi Lomba baca puisi oleh siswa kelas 2

Minggu, 16 Oktober 2022

Upacara Bendera dan Petugasnya

Senin merupakan hari awal memulai aktivitas salah satunya adalah sekolah. Pada hari tersebut juga setiap sekolahan diadakan sebuah kegiatan rutin berupa upacara bendera. Selain hari Senin upacara bendera juga diadakan pada hari hari tertentu seperti peringatan hari besar nasional. Misalnya pada Hari Ulang Tahun Kemerdekaan, Hari Pahlawan, Hari Pramuka dan lain lainnya. Waktu waktu tersebutlah yang biasanya dilaksanakan upacara bendera. 

Dalam pelaksanaannya upacara bendera melibatkan banyak pihak seperti Petugas Upacara, Pembina Upacara dan Peserta upacara itu sendiri. Petugas upacara terdiri dari Pemimpin upacara, Pemimpin Pasukan, Paskibra, MC, Pembaca UUD, Pembaca Doa. Pembina Upacara adalah orang yang memberikan nasehat dan pesan pesan ketika upacara. Sedangkan Peserta upacara adalah para siswa yang tidak bertugas dan para guru di sebuah sekolahan. 
Senin, 17 Oktober 2022 seperti biasanya SDIT Nurul Islam juga melaksanakan upacara bendera. Kali ini yang menjadi petugas upacara adalah siswa siswi dari kelas 5A. 

Berikut ini adalah beberapa Petugas Upacara dan foto fotonya
Pembina Upacara. Kali ini yang menjadi pembina upacara adalah Ibu Siti Rofiah, M.Pd selaku kepala sekolah SDIT Nurul Islam.
Dalam pesannya beliau menyampaikan pentingnya mengaji terutama di waktu setelah Magrib.
Alvarado, atau yang sering dipanggil Rado sebagai Pemimpin upacara. Pemimpin upacara haruslah memiliki suara yang lantang dan pemberani. 
Pemimpin Pasukan. Jumlah pemimpin pasukan tergantung pada jumlah pembagian barisan pada waktu upacara. Tugas mereka adalah menyiapkan setiap pasukan dan mengaturnya. 
Paskibra. Pasukan Pengibar Bendera.  Merupakan petugas yang menjadi sorotan utama karena merekalah yang bertugas mengibarkan sang saka Merah Putih pada acara upacara bendera.
Pembaca UUD 1945. Petugas ini bertugas membacakan teks UUD 1945. Petugas ini haruslah memiliki suara yang lantang, mampu membaca dengan baik dengan intonasi dan ritme yang tepat. 
Pembawa Teks Pancasila. Petugas ini memberikan teks Pancasila kepada pembina upacara ketika moment pembacaannya. Kemudian setelah selesai, pembina upacara kembali menyerahkan teks tersebut kepada petugas. 
Pembacaan Doa. Petugas ini bertugas membacakan doa sebelum upacara selesai. Selain memiliki kelihaian membaca juga biasanya dipilih yang memiliki sifat religius.
Berbeda pada umumnya, Petugas upacara di SDIT ditambah satu lagi yaitu pembaca Ikrar dan Tilawah biasanya. Hal ini yang membuat beda upacara bendera di SDIT dengan sekolah lain. 

channel kita